Home » » Tips Membersihkan Tinta Kering/Mampet pada Printer

Tips Membersihkan Tinta Kering/Mampet pada Printer

Written By BOTAK on Monday 28 January 2013 | 06:25



Apapun merek printer jenis inkjet yang pembaca miliki, apabila sudah kotor ujung-ujungnya akan mengakibatkan printer menjadi mampet.
Pasalnya, tinta yang tersisa di head-printer mengering dan menyumbat saluran peredaran tinta dari cartridge menuju head-printer saat proses penge-print-an berlangsung.

Penyebab utama terjadinya tinta mengering adalah penggunaan tinta yang berkualitas rendah, tidak melalui uji proses filtrasi yang standard. Akibatnya, head-printer menjadi mampet dan pengeluaran tinta tidak sempurna sehingga hasil cetak menjadi tidak merata dan hasilnya menjadi tidak indah.

Apabila hal ini sudah terlanjur terjadi, perlu adanya penanganan khusus guna membersihkan head-printer sehingga bisa kembali normal dan layak untuk digunakan. Semua printer type inkjet dapat dibersihkan head-printer-nya.

Cara membersihkan printer, ambil contoh printer Epson - untuk produk terbaru, setiap printer Epson dilengkapi dengan cleaning system. Cobalah lakukan test print beberapa kali dengan fasilitas ini (cleaning system), dan fasilitas bawaan lain (default) dari printer Epson, yaitu adanya fasilitas Cleaning Head. Namun, fasilitas ini sangat tidak disarankan, pasalnya akan menyebabkan penggunaan tinta menjadi boros. Misalnya, saat pembaca melakukan pembersihan (head-cleaning) sebanyak 10 kali saja kemungkinan besar bakal terjadi waste ink tank full alias tanki pembuangan pembersih sudah penuh sehingga printer harus di-reset.

Solusi Alternatif Membersihkan Head Printer
Apabila melakukan pembersihan dengan cara sesuai prosedur sudah tidak bisa maka perlu adanya solusi alternatifnya. Berikut ini solusi alternatif membersihkan tinta printer dengan cara manual. Masukkan atau rendam head-printer ke dalam cairan yang telah dicampur dengan alkohol atau bisa juga menggunakan ammoniac. Perhatikan; yang direndam hanyalah kepala (head) jangan semua direndam dalam cairan pembersih.

Lakukanlah perendaman saat membersihkan head-printer ini selama 10 menit - lebih dari 10 menit sampai seharian pun tidak menjadi masalah. Setelah dirasa cukup, angkat head-printer yang telah direndam, karena tinta yang mengering telah dipastikan sudah bersih karena telah mencair, sehingga printer bisa kembali normal seperti sediakala.

Pilihan pembersih selain cairan alkohol atau ammoniac adalah dengan menggunakan cairan khusus, cartridge flush solution namanya. Solusi alternatif membersihkan head-printer ini terbilang paling efektif dan efesien. Di samping caranya cepat juga mudah dilakukan. Hanya saja cairan untuk membersihkannya lumayan mahal.

Demikian sekilas tentang, " Tips Membersihkan Tinta Kering/Mampet pada Printer
". Mudah-mudahan bisa menjadi informasi yang bermanfaat untuk pembaca.

Sumber : adetruna.com

Artikel Terkait :

Share this article :

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Blog Archive

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. TAUBAT SAMBAL - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger